Bintang merah

Rabu, 07 November 2012

Oknum-oknum outsider yang tidak bertanggung jawab


Salam outsider !! Cheerz..

Posting pertama nihh, saya akan membahas mengenai oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab, yang menghujat dan menghina band atau kelompok lain, dengan mengatasnamakan diri mereka sebagai 'outsider'.

Akhir-akhir ini saya banyak melihat di situs-situs jejaring sosial seperti facebook seseorang yang nicnamenya ada kata-kata 'outsider', saya tidak mempermasalahkan hal itu, namun yang membuat saya prihatin, biasanya dibelakang kata 'outsider' tersebut, diikuti dengan kata-kata yang dimaksudkan untuk menghujat atau menghina band atau kelompok lain, contohnya seperti 'APWG'. Hal ini sungguh sangat bertentangan dengan prinsip outsider sejati, yaitu cinta damai dan menghargai perbedaan, hal ini juga bisa mencoreng nama baik outsider, orang-orang diluar sana bisa langsung berfikiran buruk tentang outsider, mereka pasti beranggapan bahwa outsider adalah sekelompok anak muda yang anarkis dan tidak bertanggung jawab, walaupun sebenarnya outsider tidak seperti itu, karena pada kenyataanya, masyarakat indonesia pada masa kini, fikiranya kurang terbuka, dan cenderung menilai sesuatu hanya dengan melihat luarnya saja.

Kalian para outsider pastinya tidak mau outsider dinilai seperti itu oleh masyarakat luas, jadi cobalah untuk berfikiran lebih dewasa, jangan mudah termakan isu yang belum jelas, karena itu akan memecah belah kita.

Jika ada yang berminat untuk menulis artikel di blog ini, silahkan hubungi saya melalui facebook, add akun saya di https://www.facebook.com/toyenk.coy

cheerz..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar